Dinas Pendidikan Tangsel Bersinergi Dengan Svara Nusantara Gelar Konser Abhipraya Senandung Asa Untuk 15 Tahun Kota Tangerang Selatan

    Dinas Pendidikan Tangsel Bersinergi Dengan Svara Nusantara Gelar Konser Abhipraya Senandung Asa Untuk 15 Tahun Kota Tangerang Selatan

    TANGSEL - Svara Nusantara bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Tangsel menggelar Konser Abhipraya Senandung Asa untuk 15 tahun Kota Tangerang Selatan.

    Acara yang menampilkan Konser Paduan Suara dan Teatrikal Kebudayaan Indonesia dan Peluncuran Himne Kota Tangerang Selatan digelar di Teater Global Jaya School, Emerald Boulevard Parigi Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan. Sabtu (18/11/2023).

    Svaranusantara Abhipraya memiliki arti harapan. Harapan ini adalah manifestasi doa yang sebentar lagi akan kita wujudkan secara kolektif dimana setiap nada yang keluar di pementasan ini adalah harmoni antara kerja keras, usaha, dan impian.

     Hadir dalam acara tersebut Sekretaris Daerah H.Bambang Noertjahjo S.E.S.AK, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Tangerang Selatan Deden Deni S.E., S.AP., MM, Sekretaris Dindik Muslim Nur, Kepala Bidang (Kabid) Kebudayaan Yana Rodiana S.T, Kepala Seksi (Kasi) Kebudayaan Sugeng S.Pd.SD, serta jajaran undangan lainnya.

    Kepala dinas pendidikan dan kebudayaan Tangsel Deden Deni mengatakan “Ini masih menjadi rangkaian HUT Tangsel kemarin sudah ada beberapa kegiatan sudah jalan, dan ini acara tradisional yang dikonsep lebih modern lebih selera anak-anak muda dan budaya juga harus beradaptasi dengan kemajuan zaman dan kemajuan teknologi mudah-mudahan acara ini dapat menambah ketertarikan generasi muda mencintai dan punya rasa memiliki serta mempunyai tanggung jawab untuk melestarikan budaya, “ ungkap Deden.

    “Selain konser paduan suara ini, ada launching Himne Tangsel setelah diaransemen ulang ada perubahan lirik dan syair dan durasinya lebih disingkat. Kita kalau ada event hari-hari besar nasional berkolaborasi dengan Gita Bahana Nusantara yang isi acara, " ucapnya.

    Ditempat yang sama Sekretaris Daerah (Setda) Bambang Noertjahjo menuturkan “Acara ini sangat bagus dan modern sekali, mudah-mudahan Tangsel di usia 15 Tahun bisa melewati proses menjadi dewasa dan Tangsel menjadi tempat untuk kebahagiaan warganya, " tutupnya. (Hendi)

    dindik tangsel
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Kirab Pemilu Tahun 2024 di Wilayah Pondok...

    Artikel Berikutnya

    Dishub Tangsel Sosialisasi Tambah Rute Bus...

    Berita terkait